BeritaTrend.id|– Tapanuli Selatan – Presiden Prabowo Subianto didampingi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meninjau langsung wilayah terdampak bencana di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara, Rabu (31/12/2025).
Kunjungan ini dilakukan sekaligus untuk memastikan percepatan pembangunan infrastruktur strategis bagi masyarakat.
Presiden bersama rombongan mengecek pembangunan Jembatan Bailey Sungai Garoga di Kecamatan Batang Toru.
Jembatan sepanjang 44 meter tersebut dibangun sebagai solusi sementara guna menggantikan jembatan lama yang rusak akibat bencana dan sempat menghambat aktivitas ekonomi warga.
“Jembatan ini sangat penting karena menjadi akses utama mobilitas dan distribusi logistik masyarakat,” ujar salah satu pejabat di lokasi.
Selain meninjau infrastruktur, Prabowo juga mengunjungi Posko Kesehatan Kodam I/Bukit Barisan di Desa Batu Hula.
Di posko tersebut, Presiden berdialog dengan tenaga medis untuk memastikan layanan kesehatan bagi warga terdampak bencana berjalan optimal.
Mendagri Tito Karnavian menegaskan bahwa pemerintah pusat dan daerah terus bersinergi mempercepat pemulihan pascabencana.
Upaya tersebut meliputi perbaikan infrastruktur, pelayanan kesehatan, hingga penyaluran bantuan logistik.
“Pemulihan terus kita kebut, terutama di daerah yang kondisinya masih berat,” kata Tito dalam kesempatan terpisah.
Dalam kunjungan ini, Presiden Prabowo turut didampingi Gubernur Sumut Bobby Nasution, Bupati Tapsel Gus Irawan Pasaribu, Bupati Tapteng Masinton Pasaribu, serta sejumlah menteri dan pejabat terkait.


